Di hadapan para pendukungnya, Persib Bandung U-18 berhasil mengalahkan Persipasi Kota Bekasi U-18 dengan skor 4-0 (1-0), pada lanjutan Kompetisi U-18 Pengprov PSSI Jawa Barat Piala Suratin 2010. Gol Persib dicetak Erwin Ramdani menit ke-24, Yayan Suryadi (82), M. Ramdan (86), dan M. Ferdi Ferdiansyah injury time.
Namun, kemenangan Persib pada laga tunda di Stadion Persib, Jln. Ahmad Yani, Bandung, Jumat (14/5) pagi itu, tidak membuat posisi klasemen berubah. Persib yang pada laga terakhir ini menempati posisi runner up Grup E, akan berjumpa pemuncak Grup F PSB Bogor di semifinal. Sementara pimpinan Grup E, Persikabo Bogor akan melawan runner up Grup F Persikab Kab. Bandung.
Para pemain Persib yang berambisi untuk menjuarai grup ini bermain lepas. Walaupun di awal permainan, umpan-umpan yang dikirim pemain sayap di kedua sisi selalu gagal dimaksimalkan oleh pemain depan Persib.
Pada menit ke-23, penyerang Persib Erwin Ramdani yang sudah berada pada posisi bebas dan menguasai bola di dalam kotak terlarang Persipasi, langsung dijegal oleh bek Persipasi Eko Senosetio.
Malang bagi Persipasi. Setelah dihukum kartu kuning oleh wasit, Eko harus ditandu keluar lapangan akibat benturan dengan pemain yang dijegalnya. Selain itu, wasit pun menghadiahi Persib tendangan penalti dan dieksekusi dengan baik oleh Erwin. 1-0 bagi Persib.
Pada babak kedua, pemain Persib terus mengurung pertahanan Persipasi. Namun, usaha ini selalu gagal dimanfaatkan dengan cermat. Tendangan gelandang serang Persib M. Ramdan yang pada laga ini diposisikan sebagai gelandang bertahan, hanya mampu mengenai mistar gawang Persipasi, yang dijaga Egha Putra.
Persipasi mulai bermain terbuka. Permainan lepas diperlihatkan pasukan Bekasi ini, dengan serangan balik yang dirancang melalui sisi kiri pertahanan Persib.
Upaya penyerang lincah Persipasi A. Fauzi, bahkan mampu merangsek hingga ke dalam kotak penalti. Merasa tertekan, dua bek berpostur tinggi Persib Riki Subagja dan Indra Leshari, menempel ketat Fauzi hingga terjatuh tepat di depan gawang. Wasit bergeming, sementara kubu Persipasi berteriak berang atas keputusan wasit itu.
Hal itu tidak mengurungkan motivasi para pemain Bekasi. Mereka terus mencoba melakukan dobrakan dari tiap sisi. Akan tetapi, lagi-lagi mereka kalah fisik dengan bek Persib seperti Riki Subagja dan Sena Mahendra yang bermain disiplin.
Pada pertengahan babak kedua anak-anak Persib menambah gebrakan ke jantung pertahanan lawan. Hasilnya, kemelut yang terjadi di mulut gawang Persipasi dapat dimanfaatkan oleh penyerang Persib Yayan Suryadi. Persib unggul 2-0.
Gol itu semakin memompa semangat para pemain Persib. Ambisi untuk memuncaki klasemen, pundi-pundi gol pun ditambah. Tepatnya di menit ke-86, tendangan keras M. Ramdan dari luar kotak penalti, membuat anak-anak Bandung unggul 3-0.
Menjelang menit akhir, Persib bukannya melemah. Mereka terus menggedor lini pertahanan lawan. Memasuki injury time, tendangan terarah striker M. Ferdi Ferdiansyah menutup laga terakhir perempat final Piala Suratin U-18 itu.
Pujian pun datang dari pelatih Persipasi, Ibrahim Boyor. Menurut dia, Persib bermain bagus dan kekompakan pemain terlihat baik. "Akan tetapi, saya juga puas dengan usaha pemain yang dapat mengimbangi Persib dengan memperlihatkan permainan lepas", ujarnya.
Laga tunda yang sedianya dilangsungkan pada Kamis (13/5) sore itu, dianggap memengaruhi kondisi pemain di kedua tim tersebut.
Senada dengan Ibrahim, Pelatih Persib U-18 Nandang K. mengatakan, bermain di pagi hari akan membuat kondisi pemain lebih lelah jika dibandingkan bertanding sore hari. "Belum lagi kondisi lapangan yang becek, membuat jatuhnya bola sukar ditebak," ujarnya.
Meskipun demikian, Nandang sangat mengapresiasi perjuangan para pemainnya. Ia mengaku sangat puas dengan penampilan anak asuhnya. Lebih lanjut Nandang mengatakan, untuk persiapan semifinal ia akan meningkatkan kualitas timnya. (CA-07) ***
sumber:PR
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment